Minggu, 14 April 2013

Yenny Wahid masuk struktur Bappilu Demokrat

JAKARTA (WIN): Putri almarhum mantan Presiden RI, Abdurrahman Wahid (Gusdur) akan mengisi jabatan strategis di Partai Demokrat (PD). Yakni, masuk dalam kepengurusan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu).

Hal itu dikemukakan anggota tim formatur PD, Max Sopacua. "Dia (Yenny Wahid) akan di Bappilu, tapi bukan sebagai ketua," katanya saat di komplek Senayan, Jakarta, Kamis (11/3/13). 

Masukknya Yenny dalam struktur Bappilu diharapkan mampu mendongkrak perolehan suara PD pada Pemilu 2014 mendatang. Tak bisa dipungkiri, Yenny merupakan salah satu sosok berpengaruh di Tanah Air. Khususnya dikalangan Nahdlatul Ulama. 

"Bappilu itu posisi strategis, menjelang pemilu penting. Bappilu berpotensi mengatur strategi pemenangan pemilu, bukan di DPP saja," ujarnya.

Max Sapacua mengungkapkan, dimasukkannya Yenny dalam struktur Bappilu sekaligus sebagai pemenuhan janji partai. Yakni, bakal memberikan jabatan strategis kepada mantan keder Partai Kebangkitan Bangsa tersebut. "Dulu setelah resmi bergabung, kita menjanjikan memberikan jabatan strategis. Sekarang sudah kita berikan," cetusnya.(win6) 

Sumber : http://whatindonews.com/id/post/view/detail/1767

Tidak ada komentar:

Posting Komentar